Daryati, Daryati and Suprihanto, John and Hamid, Mudasetia (2019) PENINGKATAN KINERJA GURU MELALUI SUPERVISI DI SDN 2 SUROREJAN KECAMATAN PURING KABUPATEN KEBUMEN. Tesis thesis, STIE Widya Wiwaha.
|
Text
172903869 DARYATI 1-3.pdf Download (413kB) | Preview |
|
Text
172903869 DARYATI 4-5.pdf Restricted to Repository staff only Download (185kB) |
Abstract
Kinerja guru di SD Negeri 2 Surorejan masih perlu ditingkatkan. Hal ini antara lain disebabkan kurangnya pembinaan terhadap guru, baik melalui pendidikan dan pelatihan, workshop, KKG, supervisi, dan lain – lain. Supervisi adalah salah satu cara untuk memenuhi harapan tersebut. Tujuan penelitian adalah untuk memperoleh informasi tentang (1) Faktor – faktor apa yang menyebabkan kinerja guru belum optimal? (2) Mengapa faktor – faktor tersebut menyebabkan kinerja guru belum optimal? (3) Bagaimana supervisi akademik dapat meningkatkan kinerja guru di SD Negeri 2 Surorejan? Penelitian ini menggunakan model penelitian tindakan sekolah. Proses berjalan selama 2 bulan dalam 2 siklus yang meliputi 4 tahapan, yaitu : (a) Perencanaan, (b) Tindakan, (c) Observasi, (d) Refleksi. Data supervisi, instrumen dan teknik pengumpulan data melalui penilaian hasil supervisi kepala sekolah kepada guru. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan lembar pengamatan. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif ( mendeskripsikan), deskriptif kualitatif (menjelaskan), deskriptif komparatif ( membandingkan) Faktor-faktor yang menyebabkan kinerja guru rendah di SDN 2 Surorejan adalah (1) Kompetensi guru SD Negeri 2 Surorejan masih rendah (2) Kurangnya motivasi guru dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar dan pemenuhan administrasi sekolah.(3) Masih jarangnya kegiatan supervisi yang dilakukan oleh kepala sekolah. Rendahnya kompetensi guru menyebabkan rendahnya hasil pembelajaran. Kurangnya supervisi oleh kepala sekolah menyebabkan tidak optimalnya proses pembelajaran. Peningkatan kinerja guru dalam pembelajaran melalui supervisi dari 8 guru kelas dan mapel diperoleh data sebagai berikut : (1) Pada kondisi awal nilai terendah 54, meningkat menjadi 68 di siklus I, dan semakin meningkat pada siklus II yaitu menjadi 70 atau 16% (2).Nilai tertinggi kondisi awal 74, meningkat menjadi 82, dan semakin meningkat menjadi 86 pada siklus II atau 12%. (3) Nilai rerata yang diperoleh pada kondisi awal memperoleh 64, meningkat menjadi 71 pada siklus I, dan semakin meningkat menjadi 78 pada siklus II atau 14%. Berdasarkan analisis data dan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa supervisi akademik dapat meningkatkan kinerja guru dalam pembelajaran di SD Negeri 2 Surorejan. Hasil penelitian diharapkan dapat meningkatkan kompetensi guru dalam pembelajaran, dapat meningkatkan kinerja kepala sekolah dalam supervisi akademik, dapat meningkatkan prestasi belajar siswa, dan sebagai referensi bagi peneliti lain untuk mengembangkan penelitian yang sama dalam subyek dan setting yang berbeda. Kata kunci : Kinerja guru., supervisi
Item Type: | Thesis (Tesis) |
---|---|
Subjects: | C. Magister Manajemen > Manajemen Pendidikan |
Divisions: | S2 Manajemen |
Depositing User: | Perpus MM STIE Widya Wiwaha |
Date Deposited: | 30 Oct 2019 07:22 |
Last Modified: | 30 Oct 2019 07:22 |
URI: | http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/1037 |
Actions (login required)
View Item |