PENGARUH PERSEPSI AKUNTANSI DAN PENGETAHUAN AKUNTANSI PADA PELAKU UMKM TERHADAP PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI (Studi Kasus pada Anggota di KSU Syariah GEMI Kota Yoyakarta)

Ningsih, Esty Wulan and Hamid, Mudasetia (2020) PENGARUH PERSEPSI AKUNTANSI DAN PENGETAHUAN AKUNTANSI PADA PELAKU UMKM TERHADAP PENGGUNAAN INFORMASI AKUNTANSI (Studi Kasus pada Anggota di KSU Syariah GEMI Kota Yoyakarta). Skripsi thesis, STIE Widya Wiwaha.

[img] Text
view_usp=sharing

Download (72kB)
[img] Text
view_usp=sharing
Restricted to Registered users only

Download (72kB)
Official URL: http://stieww.ac.id

Abstract

Berbagai permasalahan yang masih dihadapi oleh pelaku UMKM adalah dalam memanfaatkan penggunaan informasi akuntansi. Ketidakmampuan dalam praktik akuntansi merupakan faktor utama yang menimbulkan permasalahan dan memicu kegagalan UMKM dalam pengembangan usahanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh persepsi akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi, (2) pengaruh pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi, (3) pengaruh persepsi akuntansi dan pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausal. Subjek penelitian ini adalah pelaku UMKM pada anggota KSU Syariah GEMI Yogyakarta sebanyak 98 pelaku UMKM. Metode pengambilan sampel penelitian berdasarkan rumus Slovin. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Uji validitas dan reliabilitas dilakukan terhadap 30 orang di luar subjek penelitian. Teknik analisis data yang digunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif signifikan persespi pelaku UMKM terhadap penggunaan informasi akuntansi. Hal ini dibuktikan nilai t hitung sebesar 5,905 dan t table 1,985 dengan tingkat signifikansi 0,000, karena t hitung > t tabel (5,905 > 1,985), dan signifikansi lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05), (2) tidak terdapat pengaruh pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan infromasi akuntansi. Hal ini dibuktikan dengan hasil statistika uji t hitung sebesar -1,054 dan t table 1,985 dengan tingkat signifikansi 0,294, karena t hitung < t table ( -1,054 < 1,985 ) dengan tingkat signifikasni lebih besar dari 0,05 ( 0,294 > 0,05), (3) terdapat pengaruh signifikan persepsi pelaku UMKM tentang akuntansi dan pengetahuan akuntansi terhadap penggunaan informasi akuntansi. Hal ini dibuktikan dengan F hitung sebesar 18,039 dan F tabel sebesar 2,70 dengan signifikansi sebesar 0,000. Oleh karena F hitung > F tabel (18,039 > 2,70) dengan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05). Kata kunci: Persepsi Akuntansi, Pengetahuan Akuntansi, Penggunaan Informasi Akuntansi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: A. Akuntansi > Sistem Informasi Akuntansi dan Pengauditan
A. Akuntansi > Sistem Informasi Akuntansi dan Pengauditan > Sistem Informasi Akuntansi
Divisions: S1 Akuntansi
Depositing User: Library STIE Widya Wiwaha
Date Deposited: 04 Aug 2020 04:01
Last Modified: 04 Aug 2020 04:01
URI: http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/1238

Actions (login required)

View Item View Item