STRATEGI PENINGKATAN KINERJA PT. BPRS FORMES SLEMAN YOGYAKARTA

Santosa, Sehat and Suud, Muhammad and Riauwanto, Selamat (2018) STRATEGI PENINGKATAN KINERJA PT. BPRS FORMES SLEMAN YOGYAKARTA. In: SEMINAR NASIONAL DAN CALL FOR PAPER 2018 : Membangun Green Entrepreneur Solusi Bonus Demografi Indonesia. STIE Widya Wiwaha, pp. 290-298. ISBN 978-602-51174-1-1

[img] Text
view_usp=sharing

Download (64kB)
Official URL: http://www.stieww.ac.id

Abstract

Perbankan syariah di Indonesia pada tahun 2017 mengalami pertumbuhan cukup tinggi dibanding tahun 2016. Pertumbuhan bank syariah ini tentu diikuti dengan persaingan yang sangat kompetitif dalam penghimpunan dana maupun dalam penyaluran dana mengingat jenis usaha dan target pasar perbankan khususnya pasar Bank Pembiayaan Rakyat Syariah atau yang disebut BPRS ini hampir sama sehingga kompetisi menjadi sebuah keniscayaan, sehingga BPRS berada dalam lingkungan bisnis yang sangat kompetitif. Sejak kurun waktu 10 (sepuluh) tahun terakhir telah terjadi penambahan BPR Syariah sebanyak 10 BPRS sehingga jumlah BPRS di Yogyakarta mengalami kenaikan menjadi 12 BPRS Syariah. Penambahan jumlah BPRS tersebut meningkatkan pertumbuhan Bank Syariah namun juga berdampak pada persaingan bisnis jasa keuangan menjadi semakin kompetitif dan nasabah semakin banyak alternatif dalam memilih lembaga jasa keuangan perbankan sehingga berdampak pada pertumbuhan bisnis BPR syariah. Tidak tercapainya target bisnis PT BPRS Formes tersebut kemungkinan dipengaruhi oleh beberapa faktor eksternal dan faktor internal. Kondisi inilah yang mendorong penulis untuk melakukan penelitian di PT. BPRS Formes dengan judul Strategi peningkatan kinerja personil di bagian marketing PT. BPRS Formes Sleman. Kata kunci : Strategi, kompetensi, Bisnis Syariah, keuangan

Item Type: Book Section
Subjects: C. Magister Manajemen > Manajemen Sumber Daya Manusia
Divisions: S2 Manajemen
Depositing User: Perpus MM STIE Widya Wiwaha
Date Deposited: 03 Mar 2021 06:06
Last Modified: 18 Aug 2021 09:03
URI: http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/1481

Actions (login required)

View Item View Item