Fajrianingrum, Fania and Sulastiningsih, Sulastiningsih (2021) PENGARUH STRUKTUR ASET, PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN PERTUMBUHAN PERUSAHAAN TERHADAP STRUKTUR MODAL (Studi Empiris Pada Perusahaan Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2019). Skripsi thesis, STIE Widya Wiwaha.
Text
view_usp=sharing Download (65kB) |
|
Text
view_usp=sharing Restricted to Registered users only Download (65kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh struktur aset, profitabilitas, ukuran perusahaan dan pertumbuhan perusahaan terhadap struktur modal pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Periode yang digunakan dalam penelitian ini adalah 5 (lima) tahun, yaitu mulai dari tahun 2015 sampai dengan tahun 2019. Pemilihan sampel penelitian menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang ada diperoleh 12 perusahaan yang menjadi sampel penelitian selama lima tahun periode pengamatan. Data yang digunakan adalah data sekunder. Tehnik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis data variabel struktur aset berpengaruh terhadap struktur modal dengan signifikansi sebesar 0,000. Profitabilitas tidak berpengaruh terhadap struktur modal dengan signifikansi sebesar 0,142. Ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap struktur modal dengan signifikansi sebesar 0,065. Pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh terhadap struktur modal dengan signifikansi sebesar 0,793. Hasil uji simultan menunjukan bahwa struktur aset, profitabilitas, ukuran perusahaan dan pertumbuhan perusahaan secara bersamaan berpengrauh terhadap struktur modal perusahaan, hal ini dibuktikan dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Kata kunci : struktur modal, struktur aset, profitabilitas, ukuran perusahaan, pertumbuhan perusahaan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | A. Akuntansi > Akuntansi Keuangan |
Divisions: | S1 Akuntansi |
Depositing User: | Library STIE Widya Wiwaha |
Date Deposited: | 26 Apr 2021 04:23 |
Last Modified: | 26 Apr 2021 04:23 |
URI: | http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/1539 |
Actions (login required)
View Item |