Burhanudin, Burhanudin and Halim, Abdul and Hamid, Mudasetia (2017) ANALISIS KINERJA DAN PENINGKATAN PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) KABUPATEN WONOSOBO. Tesis thesis, STIE Widya Wiwaha.
|
Text
151302838 BURHANUDIN.pdf Download (466kB) | Preview |
Abstract
Dalam rangka pelaksanaan otonomi daerah dan desentralisasi fiskal, pemerintah daerah dituntut untuk memiliki kemandirian keuangan daerah yang lebih besar. Salah satu ukuran kemampuan daerah untuk melaksanakan otonomi adalah dengan melihat besarnya nilai Pendapatan Asli Daerah (PAD). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja, tingkat ketercapaian penerimaan, dan upaya untuk meningkatkan PAD Kabupaten Wonosobo. Bahan kajian dalam penelitian ini dengan mengambil kasus pada penerimaan PAD Kabupaten Wonosobo. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa kinerja Badan Pengolaan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Wonosobo dalam pengelolaan PAD cukup baik dengan memiliki sumber daya manusia yang mumpuni dan potensi PAD yang besar dapat merealisasikan pendapatan daerah dari tahun 2011 – 2015 mengalami kenaikan dan melebihi 100% dari target yang ditentukan. Peningkatan rata-rata pendapatan daerah Kabupaten Wonosobo dari tahun ke tahun sebesar 29,82%, dengan pemasukan terbesar di pajak daerah dan retribusi daerah. Namun, kontribusi PAD Kabupaten Wonosobo terhadap APBD tergolong masih kecil, yaitu terbesar sekitar 13,7% pada tahun 2014. Oleh karena itu, perlu adanya upaya untuk meningkatkan PAD diantaranya dengan intensifikasi dan ekstensifikasi PAD, pengembangan kerjasama dalam menggali PAD, merevisi peraturan terkait PAD yang sudah tidak relevan, pemberdayaan BUMD (Badan Usaha Milik Daerah), serta monitoring dan evaluasi. Kata kunci: PAD, Kinerja, Peningkatan
Item Type: | Thesis (Tesis) |
---|---|
Subjects: | C. Magister Manajemen > Manajemen Keuangan Publik |
Divisions: | S2 Manajemen |
Depositing User: | Perpus MM STIE Widya Wiwaha |
Date Deposited: | 17 Sep 2018 09:44 |
Last Modified: | 25 Sep 2018 08:52 |
URI: | http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/360 |
Actions (login required)
View Item |