ANALISIS PENGARUH PENYERTAAN MODAL PEMERINTAH DAERAH TERHADAP PERTUMBUHAN AKTIVA, EFISIENSI, DAN KINERJA KEUANGAN BUMD DI KABUPATEN WONOSOBO

Wibowo, Mario Adi and Halim, Abdul and Hamid, Mudasetia (2017) ANALISIS PENGARUH PENYERTAAN MODAL PEMERINTAH DAERAH TERHADAP PERTUMBUHAN AKTIVA, EFISIENSI, DAN KINERJA KEUANGAN BUMD DI KABUPATEN WONOSOBO. Tesis thesis, STIE Widya Wiwaha.

[img]
Preview
Text
151302837 MARIO ADI WIBOWO.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://stieww.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji kembali model penelitian yang dilakukan Sudarno, dkk (2011) dan Izak Kelbulan (2015) dengan obyek penelitian yang berbeda yaitu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Kabupaten Wonosobo. BUMD yang menjadi obyek penelitian adalah PD BPR BKK Wonosobo, PT BPD Jawa Tengah (Bank Jateng), dan PD BPR Bank Wonosobo. Dalam penelitian ini penyertaan modal sebagai variabel independen, sedangkan pertumbuhan aktiva, efisiensi dan kinerja keuangan sebagai variabel dependen. Data diperoleh dari situs web Otoritas Jasa Keuangan berupa Laporan Keuangan Perbankan sejak tahun buku 2011-2015. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana, dimana yang menjadi variabel independen adalah penyertaan modal diuji secara terpisah satu persatu untuk mengetahui pengaruhnya terhadap variabel dependen yaitu pertumbuhan aktiva, efisiensi, dan kinerja keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama penyertaan modal yang diberikan oleh pemerintah daerah tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan aktiva BUMD di Kabupaten Wonosobo. Kedua, penyertaan modal yang diberikan oleh pemerintah daerah tidak berpegaruh terhadap efisiensi BUMD di Kabupaten Wonosobo. Ketiga, penyertaan modal yang diberikan oleh pemerintah daerah tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan BUMD di Kabupaten Wonosobo. Kata kunci : Penyertaan modal, Pertumbuhan aktiva, Efisiensi, dan Kinerja keuangan BUMD di Kabupaten Wonosobo

Item Type: Thesis (Tesis)
Subjects: C. Magister Manajemen > Manajemen Keuangan Publik
Divisions: S2 Manajemen
Depositing User: Perpus MM STIE Widya Wiwaha
Date Deposited: 18 Sep 2018 05:59
Last Modified: 25 Sep 2018 08:52
URI: http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/372

Actions (login required)

View Item View Item