Kurniadi, Dwiki Dimas and Novitasari, Dwi (2018) ANALISIS PENGARUH DIMENSI KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN MASYARAKAT DI KANTOR KECAMATAN WONOSOBO. Skripsi thesis, STIE Widya Wiwaha.
|
Text
141114960 Dwiki Dimas Kurniadi UNGGAH.pdf Download (466kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh Tingkat Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Masyarakat Di Kantor Kecamatan Wonosobo. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 100 responden. Adapun metode pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji T, uji F, koefisien determinasi, dan analisis regresi linier berganda. Dengan menggunakan metode regresi linier berganda dapat disimpulkan bahwa variabel bukti fisik (tangible) berpengaruh positif tetapi tidak signifikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,189 (18,9%). Sedangkan keandalan (reliability) berpengaruh positif tetapi tidak signifikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,323 (32,3%). Daya Tanggap (responsiveness) berpengaruh positif tetapi tidak signifikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,336 (33,6%). Jaminan (assurance) berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,631 (63,1%). Empati (empathy) berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,425 (42,5%). Secara simultan bukti fisik, keandalan, daya tanggap, jaminan, empati berpengaruh signifikan terhadap kepuasan masyarakat dengan F hitung sebesar 60,864 dengan angka signifikan (P Value) sebesar 0,000 < 0,05. Koefisien determinasi yang dihasilkan adalah sebesar 0,751 atau 75,1% yang berarti 75,1% perubahan variabel kepuasan masyarakat dapat dijelaskan oleh perubahan variabel bukti fisik, keandalan, daya tanggap, jaminan, empati secara bersama-sama, sedangkan sisanya sebesar 24,9% dijelaskan oleh variabel lain diluar variabel dalam model penelitian ini. Kata Kunci: Bukti Fisik, Keandalan, Daya Tanggap, Jaminan, Empati, Kepuasan Masyarakat
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | B. Manajemen > Manajemen Pemasaran > Kepuasan Konsumen |
Divisions: | S1 Manajemen |
Depositing User: | Library STIE Widya Wiwaha |
Date Deposited: | 18 Apr 2018 02:47 |
Last Modified: | 18 Apr 2018 02:47 |
URI: | http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/215 |
Actions (login required)
View Item |