Sugito, Sugito and Halim, Abdul and Tjahjono, Achmad (2016) UPAYA MENINGKATKAN KOMPETENSI PROFESSIONAL GURU DALAM MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN MELALUI SUPERVISI AKADEMIK DI SD NEGERI 3 TAMBAKMULYO. Tesis thesis, STIE Widya Wiwaha.
|
Text
142402757 SUGITO.pdf Download (348kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan mendapatkan deskripsi empirik tentang supervisi akademik untuk meningkatkan kompetensi guru kelas dalam menggunakan media pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri 3 Tambakmulyo Semester 1 tahun pelajaran 2016/2017 UPTD Dikpora Unit Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen. Penelitian ini menerapkan Penelitian Tindakan Sekolah / Action Research School terhadap pelaksanaan Kemampuan Proses Pembelajaran guru setiap melaksanakan pembelajaran pada semester 1 tahun pelajaran 2016/2017 SD Negeri 3 Tambakmulyo. Hal tersebut dilakukan tindakan dengan maksud meningkatkan kompetensi guru dalam mengunakan media pembelajaran agar hasil belajar siswa meningkat. Analisis data menggunakan model interaktif Miles dan Humberman dengan langkah-langkah :(1) pengumpulan dan telaah data, (2) deskripsi komperatif, (3) penyajian data dan (4) verifikasi menarik kesimpulan. Temuan penting dalam penelitian ini bahwa melalui supervisi secara akademik terhadap pembelajaran meningkatkan (1) disiplin guru (2) motivasi dan gairah mengajar yang lebih efektif (3) mewujudkan meningkatkan kompetensi guru dalam menggunakan media pembelajaran dan (4) profesionalisme guru. Di samping itu berdampak positif terhadap hasil belajar siswa yakni : (1) Meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran (2) Meningkatkan kerja sama untuk memecahkan suatu persoalan dan (3) Meningkatkan tanggung jawab siswa terhadap tugas yang diberikan guru sehingga mampu meningkatkan hasil belajar siswa pada SD Negeri 3 tambakmulyo. Kata Kunci : Supervisi akademik, peningkatan kompetensi guru menggunakan media pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Tesis) |
---|---|
Subjects: | C. Magister Manajemen > Manajemen Pendidikan |
Divisions: | S2 Manajemen |
Depositing User: | Perpus MM STIE Widya Wiwaha |
Date Deposited: | 22 Oct 2018 08:55 |
Last Modified: | 22 Oct 2018 08:55 |
URI: | http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/640 |
Actions (login required)
View Item |