ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK & HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI WORD OF MOUTH (WOM) SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Pada Pembeli Minuman Es Coklat Ndeso di Taman Paseban Kabupaten Bantul)

Aziz, Yusuf Helmi and Suhartono, Suhartono (2019) ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK & HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI WORD OF MOUTH (WOM) SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Pada Pembeli Minuman Es Coklat Ndeso di Taman Paseban Kabupaten Bantul). Skripsi thesis, STIE Widya Wiwaha.

[img]
Preview
Text
151115308-Yusuf Helmi Aziz 1-3.pdf

Download (711kB) | Preview
[img] Text
151115308-Yusuf Helmi Aziz 4-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (625kB)
Official URL: http://stieww.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Kualitas Produk, Harga, dan Word Of Mouth berpengaruh terhadap keputusan pembelian Es Coklat Ndeso dan menganalisis faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi keputusan pembelian Es Coklat Ndeso Di Taman Paseban Bantul. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang pernah membeli atau sudah beberapa kali datang melakukan pembelian di Outlet es coklat Ndeso cabang Taman Paseban Bantul.. Sampel dalam penelitian ini antara 30 s/d 500 elemen . Dengan Teknik non probability sampling , menggunakan pendekatan purposive sampling yaitu metode penarikan sampel berdasarkan pertimbangan tertentu yang disesuaikan dengan kriteria yang ditentukan penulis. Metode Analisis data penelitian ini menggunakan path analysis dengan tingkat signifikan sebesar 5%. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Kualitas Produk, Harga berpengaruh positif langsung terhadap keputusan pembelian. Serta melalui Word Of Mouth tidak berpengaruh postif terhadap keputusan pembelian. Simpulan dari penelitian ini adalah apabila Kualitas Produk dan Harga disesuiakan dengan harapan konsumen maka akan meningkatkan Keputusan pembelian. Pemilik usaha diharapakan memperhatikan Kualitas Produk dan Harga yang masih belum sesuai harapan konsumen. Hal ini agar tercipta Word Of Mouth yang baik di benak konsumen. Saran Bagi peneliti yang tertarik melakukan penelitian sejenis diharapkan untuk mengobservasi dan mengeksplorasi lebih jauh mengenai permasalahan-permasalahan yang terdapat pada Es coklat Ndeso pada khususnya dan pada objek lain pada umumnya dengan menambah variabel-variabel lain seperti Loyalitas Konsumen, Kepuasan, Sarana dan Prasarana selain itu juga disarankan untuk mencoba menggunakan metode kualitatif dalam mendapatkan data dan informasi yang lebih akurat. Kata Kunci : Kualitas produk, Harga, Word Of Mouth dan Keputusan Pembelian

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: B. Manajemen > Manajemen Pemasaran
B. Manajemen > Manajemen Pemasaran > Keputusan Pembelian
Divisions: S1 Manajemen
Depositing User: Library STIE Widya Wiwaha
Date Deposited: 24 Jun 2019 04:09
Last Modified: 24 Jun 2019 04:09
URI: http://eprint.stieww.ac.id/id/eprint/738

Actions (login required)

View Item View Item